Saturday 17 December 2011

Langkah-Langkah Memulai Bisnis Makanan



Hai Sobat bobie , kali ini saya akan membagikan sebuah tips dimana kamu-kamu yang mau USAHA , ada baiknya kamu membaca dulu tips2 di bawah ini, Saat ini, bisnis makanan kecil cukup menjanjikan. Makanan seperti roti kering, kue bolu, lapis, lumpia, dan lain sebagainya selalu dicari oleh masyarakat. Apakah Anda juga ingin memulai bisnis makanan kecil? Anda juga suka memasak? Tentu hal tersebut akan menunjang Anda untuk berbisnis makanan kecil.

Berikut kami paparkan beberapa hal yang harus Anda siapkan dalam berbisnis makanan kecil:
1. Di mana Anda menghasilkan produk Anda? Apakah Anda dapat membuatnya di dapur rumah atau Anda membutuhkan dapur khusus? Pastikan hal tersebut terpenuhi terlebih dahulu.

2. Menentukan harga. Tentukan harga dengan berdasarkan biaya untuk menghasilkan produk dan serta harga dari pesaing sebagai perbandingan. Tentukan harga yang bersaing agar Anda dapat berkompetisi dengan pesaing Anda

3. Beri label. Untuk membedakan produk makanan kecil Anda dengan produk serupa, berikanlah label yang menarik.

4. Bentuk jaring distribusi. Hubungi toko-toko atau supermaket di sekitar Anda. Pastikan mereka mau menjual produk Anda.

5. Konsistenlah. Masalah rasa dan kualitas sangat menentukan dalam bisnis makanan kecil. Pastikan konsumen Anda selalu puas dengan rasa makanan kecil yang Anda produksi. 



oke , lengkap sudah , jadi tunggu apa lagi , mulailah USAHA dengan tekad yang kuat dan jangan pantang menyerah ya sob ,

0 comments:

Post a Comment

Facebook Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...